
Freeport Dapat Izin Tambang Hingga 2041
December 22, 2018
Terkait dengan pengalihan saham, INALUM telah membayar 3.85 miliar dollar AS kepada Freeport McMoRan Inc. (FCX) dan Rio Tinto, untuk membeli sebagian saham FCX dan hak partisipasi Rio Tinto di PTFI sehingga kepemilikan INALUM meningkat dari 9.36 persen menjadi 51.23 persen. Kepemilikan 51.23 persen tersebut nantinya akan terdiri dari 41.23 persen untuk INALUM dan 10 persen untuk Pemerintah Daerah Papua. Saham Pemerintah Daerah Papua akan dikelola oleh perusahaan khusus PT Indonesia Papua Metal dan Mineral (IPPM) yang 60 persen sahamnya akan dimiliki oleh INALUM dan 40 persen oleh BUMD Papua.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “Freeport Dapat Izin Tambang Hingga 2041 “, https://ekonomi.kompas.com/read/2018/12/21/193000726/freeport-dapat-izin-tambang-hingga-2041-.
Penulis : Akhdi Martin Pratama
Editor : Bambang Priyo Jatmiko